Serangan Malware di Sektor Mobile Berkembang Hingga 163% | Wayan Fais

Serangan Malware di Sektor Mobile Berkembang Hingga 163%

Serangan Malware di Sektor Mobile Berkembang Hingga 163%



NQ Mobile baru saja merilis hasil riset serangan malware di sektor mobile pada tahun 2012. Serangan malware di sektor mobile meningkat hingga 163% di tahun 2012, dengan lebih dari 65.000 jenis malware yang dilaporkan, seperti app repackaging, malicious URL dan SMS phishing (smishing). Sebagian besar serangan malware ditujukan untuk perangkat Android.


Menurut NQ Mobile, serangan malware pada Android akan semakin bervariasi di masa mendatang. Bulan Februari lalu saja, ditemukan malware yang menggunakan perangkat Android sebagai platform untuk menyerang komputer melalui USB.


Lebih dari 32,8 juta perangkat Android terkena malware pada tahun 2012. Tentu saja perkembangan pengguna Android yang pesat akhir-akhir ini juga akan membuat angka ini semakin membengkak. Serangan malware pada perangkat mobile diperkirakan akan terus berkembang karena popularitasnya yang mengalahkan PC dan begitu minimnya pengetahuan pengguna perangkat Android mengenai masalah keamanan sistem.


Android beresiko tinggi terkena malware, namun iOS juga baru-baru ini mengalami serangan malware yang menyebabkan data penggunanya dapat dicuri oleh orang lain melalui aplikasi gratis dari App Store.


Secara keseluruhan, keamanan perangkat mobile harus mulai diperhatikan, terutama oleh penggunanya. Hal ini sangat diperlukan agar terhindar dari kejahatan dunia maya/ cyber crime melalui perangkat mobile.


Mungkin ini salah satu alasan saya kenapa saya tidak menggunakan tablet atau smartphone, dan memilih menggunakan ponsel yang biasa saja, yang dengan uang Rp. 200.000 saja sudah dapat yang baru, selain alasan utama tentu saja tidak punya uang untuk membeli tablet maupun smartphone..^_^



Semoga artikel saya ini bisa bermanfaat dan pesan saya, berhati-hatilah bagi para pengguna tablet dan smartphone khususnya untuk perangkat android. 

from : http://hartabonan.blogspot.com/2013/04/serangan-malware-di-sektor-mobile.html
Terimakasih atas kunjungan Anda serta kesediaan Anda membaca artikel ini. Kritik dan sarannya saya harapkan utuk membantu pengembangan website saya, Kritik dan Saran dapat disampaikan melalui kotak komentar atau Diskusikan Bersama

Berbagi artikel ini Ke : Facebook Twitter Google+ Linkedin Technorati Digg
Posted by Unknown, Published at 23.45 and have